© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
BUSKIPM Terima Kunjungan Verifikator SFDA

Jumat, 8 September 2023 | 0:0:0 WIB

BUSKIPM Terima Kunjungan Verifikator SFDA

 

JAKARTA - Dalam rangka kegiatan verifikasi registrasi Unit Pengelola Impor Barang Khusus dan Hasil Pertanian (UPI) oleh Saudi Food and Drug Authority (SFDA), tim SFDA melakukan kunjungan ke Laboratorium Balai Uji Standardisasi Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu (BUSKIPM) di Jakarta. Kunjungan tersebut dihadiri auditor SFDA, Mohamad Alkaldi dan Saleh Al Khowautim.

 

Selain itu ada juga Kepala Pusat Standar Satuan Kesehatan, Biro Kerjasama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

 

"Delegasi SFDA memastikan bahwa BUSKIPM, sebagai Laboratorium Acuan," ujar Kepala BUSKIPM, Ade Noor Kusumahati, Selasa (5/9/2023).

Selain itu, Ade menyebut SFDA ingin memastikan kapabilitas metode uji yang digunakan oleh unit pelaksana teknis dalam melakukan pengujian sebagai dasar penerbitan Health Certificate (HC). Pada kunjungan ini, ditekankan bahwa metode uji yang digunakan telah tervalidasi dan mengacu pada metoda standar nasional dan internasional.

 

Dalam forum diskusi, dijelaskan pula bahwa BUSKIPM bersama Pusat SSK terlibat dalam verifikasi penerapan ISO 17025 ke laboratorium swasta yang melakukan pengujian mutu pada produk perikanan.

 

Dikatakannya, delegasi SFDA memberikan perhatian khusus terhadap hasil kunjungan terkait peran laboratorium dalam program nasional monitoring residu produk perikanan, serta jumlah parameter pengujian yang telah terakreditasi ISO 17025 sesuai lampiran sertifikat akreditasi yang diterbitkan oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN).

 

"Delegasi SFDA meminta penjelasan terkait alur pengujian pada aplikasi SIMLAB," terangnya.

 

Penjelasan ini mencakup proses penerimaan dan penanganan sampel hingga distribusi ke laboratorium. Kunjungan ini merupakan langkah penting dalam memastikan bahwa BUSKIPM memenuhi standar internasional yang diperlukan untuk mendukung kualitas dan keamanan produk perikanan yang diekspor ke Arab Saudi.

Sumber:

KKP WEB BKIPM

Accessible Control
cursor Bigger Cursor
brightness Brightness
contrast Contrast
monochrome Grayscale
revert Undo Changes
Logo Logo
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN REPUBLIK INDONESIA

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

PENGUNJUNG

114781

© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia